logo

FX.co ★ Novak: Rusia tak miliki rencana untuk bergabung dengan OPEC

Novak: Rusia tak miliki rencana untuk bergabung dengan OPEC

Novak: Rusia tak miliki rencana untuk bergabung dengan OPEC

Rusia tidak memiliki agenda untuk bergabung dengan Organisasi Negara-Negara Pengekspor Minyak (OPEC), kata Menteri Energi Rusia Alexander Novak saat ditemui TASS dalam acara konferensi energi CERAWeek pada hari Senin 6 Maret di Houston, Texas.

"Saat ini kami tidak sedang mempertimbangkan untuk bergabung menjadi anggota OPEC namun hubungan kami dengan negara-negara penghasil minyak menunjukan betapa perlunya untuk tetap melakukan kerjasama," kata sang menteri.

Novak menegaskan bahwa karena kurangnya kerjasama dengan OPEC dalam beberapa tahun terakhir, industri global telah kehilangan investasi sebesa $500 triliun.

Novak juga menegaskan bahwa sektor minyak dan gas Rusia telah berhasil mengatasi sanksi AS, perusahaan juga telah mampu mengurangi biaya prduksi minyak yang saat ini adalah sebesar $ 10 - $ 15 per barel. "Produksi minyak di Rusia sudah diperluas hingga 400,000 barel dalam dua tahun. Kita telah siap mengundang perusahaan asing untuk bergabung dalam proyek kerjasama dengan Rusia." tambahnya.

Sedangkan Sekjen PBB Mohammed Barkindo dalam pidatonya berbicara bahwa OPEC masih memiliki dukungan yang cukup dari Rusia. "Saya merasa pidato Novak sangat beralasan dan prakits. Rusia tidak akan bergabung menjadi anggota OPEC namun mereka masih menjalin kerjasama dengan OPEC, mereka masih mendukung OPEC. Saya rasa semua itu sudah cukup," kata Barkindo dalam interview bersama RIA Novosti.

OPEC merupakan organisasi internasional yang didirikan oleh negara-negara penghasil minyak di dunia yang bertujuan untuk menyeimbangkan pasar minyak. Ada 13 negara yang bergabung menjadi anggota OPEC, yaitu: Iran, Irak, Kuwait, Arab Saudi. Venezuela, Qatar, Libya, Uni Emirat Arab, Algeria, Nigeria, Ekuador, Angola, dan Indonesia.

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka akun trading