logo

FX.co ★ BOJ Mempertimbangkan suku bunga negatif pada pinjaman

BOJ Mempertimbangkan suku bunga negatif pada pinjaman

BOJ Mempertimbangkan suku bunga negatif pada pinjaman

Menurut seorang sumber di Bank of Japan, jika suku bunga negatif pada pinjaman ditetapkan, suku bunga deposito akan kembali diturunkan. BoJ telah menyediakan kredit sebesar $223 miliar di bawah Stimulating Bank Lending Facility. Para ahli mengatakan bahwa dikenalkannya suku bunga negatif untuk pinjaman akan mendorong aktivitas ekonomi. Rapat BoJ selanjutnya akan diselenggarakan pada 27-28 April. Sebagian besar ekonom memperkirakan BoJ akan melakukan intervensi untuk menahan penguatan yen. Meski yen turun saat BoJ mempertimbangkan potensi suku bunga negatif, langkah riil akan cukup efektif.

Beberapa analis mengatakan otoritas Jepang dapat mencontoh regulator Eropa. Bank Sentral Eropa berencana untuk meluncurkan TLTRO-II di Juni. Jika bank-bank komersial memenuhi kriteria ECB, mereka akan ditawarkan suku bunga negatif pada pinjamannya - dengan begitu bank sentral yang akan membayar bank-bank komersial untuk meminjam uangnya. Bank of Japan tampaknya tertarik terhadap langkah ini.

Saat ini, ekonomi Jepang membutuhkan stimulus karena margin profit bank dari pinjaman ke perusahaan-perusahaan besar turun ke level terendah dalam satu dekade. Selain itu, permintaan untuk kredit dari perusahaan berskala besar, menengah dan kecil juga turun.

"Hal ini tidak akan mengatasi permasalahan struktural dasar untuk bank, yaitu bukan isu persediaan pinjaman namun terlebih pada isu permintaan," analis di Jefferies Group mengatakan dalam sebuah laporan.

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka akun trading