logo

FX.co ★ Ulasan makro global untuk 03/05/2016

Ulasan makro global untuk 03/05/2016

Ulasan makro global untuk 03/05/2016:

RBA telah menurunkan suku bunga 0,25% menjadi 1,75% untuk pertama kalinya dalam 12 bulan di pagi hari ini. Dalam pengumumannya, RBA mengatakan: "Inflasi selama ini cukup rendah dan beberapa data terbaru secara mengejutkan berada di level yang rendah. Sementara data per triwulan mengandung beberapa faktor sementara, hasil data bersama dengan eprtumbuhan biaya buruh yang sangat lemah dan tekanan biaya yang sangat rendah di dunia, membuat outlook inflasi lebh rendah dari perkiraan sebelumnya." Kesimpulannya, tampaknya RBA tidak akan mentolerir tekanan inflasi yang rendah dan ini adalah alasan dibalik penurunan suku bunga.

Mari lihat gambaran teknikal EUR/AUD pada timeframe harian. Setelah berita rilis, bulls berhasil mendorong harga di atas resistance teknikal di level 1,5204, dan kini pasar diperdagangkan tepat di bawah 50% Fibo di level 1,5335. Jika resistance ini dilewati, maka resistance selanjutnya terlihat di level 1,504, namun divergensi bearish yang semakin meningkat dan timeframe yang lebih rendah menunjukkan potensi siklus korektif ke sisi bawah sebelum level tinggi baru ditetapkan.

Ulasan makro global untuk 03/05/2016

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading